Dec 20, 2010

Amd Rilis Tiga(3) Processor Terbaru, Phenom dan Athlon

Bagikan


Produsen prosesor Advanced Micro Devices (AMD) memperkenalkan tiga buah prosesor barunya. Dua prosesor untuk Phenom II, dan satu untuk Athlon II.

Dikutip dari techtree, Rabu (8/12/2010), Ketiga CPU tersebut masih bekerja dengan soket AM3 dan AM2+, sehingga tidak membutuhkan sebuah mainboard baru untuk mengupgradenya. Dari tiga prosesor baru tersebut, dua diantaranya datang dari seri Black Edition dengan unlocked multiplier.

1. Phenom II X6 1100T Black Edition

Harga : USD 265

Yang pertama adalah Phenom II X6 1100T Black Edition, yang berjalan pada 3.3 Ghz dengan enam core-nya. Produk ini akan menggantikan prosesor enam-core pertama AMD Phenom II X6 1090T.

Phenom II X6 CPU memiliki teknologi yang mirip dengan Turbo Boost dari Intel, dijuluki Turbo Core. Ketika CPU "merasa" bahwa tiga atau lebih inti yang menganggur, maka akan meningkatkan laju jam dari core aktif akan meningkat dari 3,3 GHz (multiplier x16.5) menjadi 3,7 GHz (multiplier x18.5).

Salah satu efek samping dari dirilisnya Phenom II X6 1100T adalah penurunan harga enam-core CPU lain yang ditawarkan oleh AMD. Phenom II X6 1090T (3,2 GHz) turun dari USD 265 menjadi USD 230 dan Phenom II X6 1075T (3 GHz) turun dari USD 240 menjadi USD 200.

2. Phenom II X2 565 Black Edition

Harga : USD 112

Prosesor kedua adalah Phenom II X2 565 Black Edition, dengan prosesor dual-core yang berjalan pada clock 3.4 Ghz, serta memiliki cache memori L3 6 MB. Prosesor ini akan menggantikan Phenom II X2 555 Black Edition running yang berjalan pada clock 3.2 Ghz.

3. AMD Athlon II X3 455

Harga : USD 87

Yang terakhir adalah AMD Athlon II X3 455, prosesor triple core dengan clock 3.3 Ghz, yang bukan termasuk prosesor Black Edition. Processor ini bakal menggantikan prosesor Athlon II X3 450.

Masukkan email kamu untuk berlangganan artikel dari blog ini, jangan lupa dikonfirm melalui emailnya ya

Jangan lupa tinggalkan KOMENTAR ya.

0 komentar:

Post a Comment

 
Free Host | lasik eye surgery | accountant website design